Jelang Duel Perebutan Juara WSBK Mandalika: Rea Gertak Toprak
Kandidat juara World Superbike (WSBK) 2021 Jonathan Rea melakukan gertakan dengan mengklaim Sirkuit Mandalika cocok dengan kekuatan Kawasaki Ninja ZX10-RR miliknya.
Sirkuit Mandalika di Lombok, NTB, akan menjadi saksi dan medan pertempuran terakhir perebutan gelar juara dunia pembalap, pabrikan dan tim World Superbike pada akhir pekan ini.
Dunia akan melihat apakah Toprak Razgatlioglu dari Pata Yamaha with Brixx WorldSBK atau Jonathan Rea dari Kawasaki Racing Team WorldSBK yang akan mengangkat trofi juara WSBK 2021.
Razgatlioglu saat ini masih unggul 30 poin atas Rea di klasemen sementara, namun peluang menjadi terbaik masih terbuka bagi pembalap Inggris ini dengan tiga balapan terakhir yang akan dilombakan di Sirkuit Mandalika.
Rea mengaku sudah tak sabar untuk menjajal trek baru di Sirkuit Mandalika yang memiliki trek sejauh 4,3km dengan 17 tikungan itu.
|
“Ini terlihat seperti sirkuit yang akan cocok dengan kekuatan ZX10-RR kami. Kami akan bekerja keras pada Jumat untuk mempelajari sirkuit dan menyempurnakan seting kami,” kata Rea dikutip dari Antara.
“Kami tiba di sana tertinggal 30 poin di kejuaraan tapi kami akan bertarung hingga akhir. Saya merasa semua tekanan telah hilang sekarang, saya bisa membalap dengan bebas tanpa beban dan targetnya jelas. Dengan tiga kesempatan mencetak poin berada di depan mata saya akan tampil 100 persen memberikan yang maksimal.”
Sekarang, Rea mengaku fokus pada penampilan dirinya sendiri ketimbang memikirkan soal juara dunia.
“Kami, kami berdua [dengan Toprak], telah membuang lebih dari poin semacam itu dalam satu akhir pekan sehingga saya dapat fokus pada diri saya sendiri. Ini bukan posisi terbaik, posisi underdog, tapi ini posisi yang saya nikmati. Fokus saja pada diriku sendiri.”
Tidak peduli apa yang terjadi dari sudut pandang Kejuaraan, saya mencoba untuk meletakkannya di belakang kepala saya dan keluar untuk menyelesaikan tahun ini dengan kuat dengan hasil balapan yang terbaik. Saya ingin pulang dengan pesawat pada Minggu malam dengan merasa telah melakukan pekerjaan yang hebat di sini. Kemudian, tentu saja, tahun akan berjalan dengan sendirinya,” kata Rea.
(rhr/nva)