Jerman Buat Tiket Kereta yang Bisa Dimakan dengan Tetesan Minyak Hemp
Jaringan transportasi umum diĀ Berlin membuat tiket Metro yang bisa dimakan. Tiket ini dibuat dengan menggunakan minyak hemp. Minyak hemp sendiri atau hempseed oil terbuat dari ekstrak biji ganja.
Cara ini dilakukan untuk mengurangi stres akibat Covid-19 waktu Natal saat mereka harus bepergian.
“Dengan cara ini Anda dapat melakukan perjalanan tanpa repot keliling Berlin sepanjang hari dan kemudian hanya menelan stres Natal Anda bersama dengan tiket Anda,” kata operator transportasi umum BVG, yang dikenal dengan aksi pemasarannya yang unik dikutip dari AFP.
Tiket, yang masing-masing berharga 8,80 euro dan dijual hingga Jumat, terbuat dari kertas yang dapat dimakan yang ditaburi “tidak lebih dari tiga tetes” minyak rami, yang “dikatakan memiliki efek menenangkan” menurut BVG.
Tiket ini berlaku selama 24 jam dan ‘sepenuhnya legal.’
“Minyak hemp 100 persen vegetarian dan juga jadi saus salad yang sangat baik,” tambahnya.
Dia juga menunjukkan bahwa pelanggan juga bisa mengoleskan tiket itu ke doner kebab Berlin yang terkenal atau makan favorit lainnya.
Ini bukan pertama kalinya, BVG membuat inovasi unik. Pada 2018, ratusan orang rela antre panjang di pagi hari ketika BVG meluncurkan sepasang sepatu Adidas edisi terbatas yang juga berfungsi sebagai tiket metro tahunan.
Dijual seharga 180 euro, sepatu dengan desain penutup kursi di kereta U-Bahn Berlin dilengkapi dengan tiket tahunan yang biasanya bernilai 761 euro.
(chs)