Jokowi Dilempar Gulungan Kertas saat Sapa Warga Lumajang



Jakarta, Indonesia —

Presiden Joko Widodo dilempar gulungan kertas saat menyapa warga Lumajang, Jawa Timur. Hal itu diketahui dari video yang tersebar di media sosial.

Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono membenarkan kejadian itu. Dia berkata kertas itu masih dipegang Jokowi hingga saat ini.

“Ya, betul. Masih di beliau,” kata Heru kepada wartawan, Jumat (10/12).

Dalam video yang beredar di media sosial, rombongan Jokowi melintas didaerah Lumajang. Warga berjejeran di kiri dan kanan jalan menyambut kehadiran Jokowi yang berada di dalam mobil.

Mobil kepresidenan sempat melambat karena Jokowi menyapa warga. Ia melempar senyum dan sapa dari balik jendela mobil.

Kemudian, ada seorang pria paruh baya menggenggam gulungan kertas sambil menanti Jokowi. Saat mobil kepresidenan melintas di depannya, sang kakek melempar kertas itu ke jendela mobil Jokowi.

Kertas itu melewati penjagaan Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres)hingga tepat sampai ke tangan Jokowi. Jokowi tak menunjukkan gerak-gerik marah. Ia terlihat membuka dan membaca gulungan kertas itu.

Indonesia.com telah menghubungi Komandan Paspampres Mayjen TNI Tri Budi Utomo dan Kabid Humas Polda Jatim Brigjen Gatot Repli. Namun, kedua pejabat itu belum merespons pertanyaan soal Jokowi dilempar kertas oleh seorang warga saat mengunjungi Lumajang.

Kunjungan Jokowi ke Kabupaten Lumajang itu dilakukan pada Selasa (7/12). Dalam lawatan itu, Jokowi mengunjungi korban erupsi Gunung Semeru.

Jokowi membawa beberapa bantuan, termasuk makanan cepat saji untuk pengungsi. Ia juga mengecek infrastruktur yang rusak diterpa erupsi Semeru.

(dhf/pmg)

[Gambas:Video ]




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *