Kamboja Hapus Aturan Karantina untuk Turis Bervaksin



Jakarta, Indonesia —

Kamboja menjadi negara terbaru di Asia pada hari Senin (15/11) yang menghapus aturan karantina ketat untuk wisatawan mancanegara yang telah divaksinasi.

Keputusan tersebut memberikan secercah harapan bagi bisnis di industri pariwisata Kamboja, yang lesu karena sepi turis selama dilanda pandemi.

Setelah 18 bulan, negara Asia Tenggara itu melonggarkan pembatasan perjalanan dan aturan masuk untuk pelancong yang divaksinasi, mengikuti langkah serupa dari negara tetangga Thailand dan Bali di Indonesia.

“Ini adalah keputusan yang baik, karena ketika lebih banyak turis kembali maka saya dapat menjual lebih banyak barang-barang saya dan memberi makan anak-anak saya,” kata Pria Vanna (75), yang memiliki toko lukisan dan suvenir.

“Semakin banyak turis yang datang ke negara ini semakin baik untuk bisnis saya.”

Tahun lalu, Kamboja menyambut 1,3 juta kedatangan asing, dengan penerimaan pariwisata sekitar US$1 miliar (sekitar Rp14,2 triliun), data pemerintah menunjukkan.

Angka tersebut terbilang rendah, jika dibandingkan dengan 6,6 juta kedatangan dan pendapatan US$4,9 miliar (sekitar Rp69 triliun) pada 2019.

Restoran juga menyiapkan langkah-langkah kebersihan untuk pelanggan.

“Saya juga menyiapkan langkah-langkah keamanan di sini di depan restoran saya seperti semprotan alkohol, pemeriksaan suhu,” kata Heang Sarith (42), seraya menambahkan bahwa dia memperbarui menu di toko pizzanya untuk meningkatkan selera pelanggan.

Pelancong mancanegara tahu Kamboja adalah destinasi wisata sejarah yang terbaik, terutama dengan keberadaan kompleks candi Angkor Wat di provinsi Siem Reap.

Wisatawan mancanegara tetap harus menunjukkan hasil tes COVID-19 negatif dari negara asalnya, dan diuji lagi setibanya di Kamboja.

Sedangkan wisatawan yang belum vaksin penuh tetap harus menjalani proses karantina selama 14 hari.

Kamboja telah memvaksinasi hampir 90 persen dari lebih dari 16 juta penduduknya, salah satu tingkat inokulasi tertinggi di Asia.

Informasi lebih lanjut mengenai syarat masuk Kamboja bisa diketahui melalui link ini

 

[Gambas:Instagram]

(REUTERS/ard)

[Gambas:Video ]




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *