Kamp Pengungsian di Gaza Porak-poranda Digempur Israel
Sejumlah warga terluka akibat serangan Israel yang menghancurkan kamp pengungsian di Deir al-Balah, Gaza, Sabtu (17/5).
Salah satu pengungsi mengaku bahwa kamp tersebut telah diserang sebanyak tiga belas kali sejak ia mengungsi.
Kamp pengungsian yang porak-poranda mengharuskan warga mengungsi dan relokasi mandiri.
Otoritas kesehatan juga melaporkan bahwa setidaknya 146 orang tewas dalam serangan Israel terbaru di Gaza.
Serangan militer Israel terbaru di Gaza terjadi di tengah laporan Presiden Amerika Serikat, Donald Trump, yang berencana melakukan pemindahan satu juta warga Palestina dari Jalur Gaza ke Libya.
Trump juga sempat menggemparkan dunia dengan rencananya untuk mengambil alih Gaza.
Hingga kini, belum ada tanggapan resmi dari AS atau pun Libya terkait kabar relokasi warga Gaza tersebut.