Kanada Darurat Banjir, Kerahkan Militer Evakuasi Warga
Kanada mendeklarasikan status darurat di British Columbia akibat banjir parah yang menerjang kawasan itu. Pemerintah pun mengerahkan ratusan personel militer untuk mengevakuasi warga di British Columbia.
“Saya mengonfirmasi bahwa ratusan anggota Angkatan Bersenjata Kanada sekarang sedang menuju British Columbia untuk membantu semuanya, mulai dari penyaluran kebutuhan hingga evakuasi,” ujar Perdana Menteri Justin Trudeau, seperti dikutip AFP.
Trudeau memastikan bahwa pemerintah akan melakukan segala daya upaya untuk menangani banjir “bersejarah dan sangat parah yang sudah mengganggu kehidupan dan merenggut nyawa warga di BC [British Columbia].”
Pemimpin British Columbia, John Horgan, mengatakan bahwa pemerintahannya juga sudah mengeluarkan larangan bepergian.
Menurutnya, hujan, angin, dan banjir di kawasan British Columbia sangat parah hingga “menyengsarakan seluruh masyarakat di provinsi kami.”
Secara keseluruhan, banjir dan longsor di British Columbia sudah menewaskan satu orang. Warga itu tewas akibat longsor menyapu mobil di jalan bebas hambatan di dekat Pemberton.
Selain itu, banjir dan longsor selama beberapa hari belakangan ini juga memutus semua akses kereta api ke Vancouver.
“Semua layanan kereta api yang datang ke dan dari Pelabuhan Vancouver dihentikan karena banjir di pedalaman British Columbia,” kata juru bicara Pelabuhan Matti Polychronis pada Selasa (16/11), seperti dikutip Reuters.
Hujan lebat juga memaksa penutupan pipa Trans Mountain, yang menyalurkan hingga 300.000 barel minyak mentah dari Provinsi Alberta ke Pantai Pasifik setiap harinya.
(has)