Kapan Anak Siap Calistung? Kenali Waktu yang Tepat Belajar Calistung
Jakarta, Indonesia —
Kemampuan membaca, menulis, dan menghitung atau calistung pada anak jadi perdebatan beberapa waktu terakhir. Sejumlah pertanyaan muncul, termasuk kapan anak siap calistung?
Psikolog klinis Personal Growth, Maria Gita Belinda menjelaskan calistung merupakan kemampuan penting yang dibutuhkan anak. Kemampuan dasar ini berguna dalam berbagai aktivitas sehari-hari.
“Calistung penting karena anak akan dihadapkan pada situasi sehari-hari yang menuntut mereka untukbisa calistung. Misalnya, kalau anak mau jajan. Dia perlu bisa berhitung agar bisa membayar dengan benar, tidak dibohongi penjual,” kata Gita kepada Indonesia.com, beberapa waktu lalu.
Lalu kapan sebaiknya anak belajar calistung?
|
Menurut Gita, perkembangan setiap anak berbeda-beda. Ada yang bisa calistung lebih awal, ada pula yang terlembat.
“Tidak ada usia ideal kapan anak harus bisa calistung. Di awal pendidikan formal (SD) masih wajar apabila anak belum lancar calistung. Hal yang perlu diwaspadai adalah apabila kesulitan calistung masih berlanjut,” kata Gita.
Meski tak ada waktu ideal, orang tua disarankan untuk tetap menstimulasi anak belajar calistung dengan cara yang menyenangkan. Kemampuan ini bisa distimulasi bersamaan. Anak bisa diajarkan dengan bernyanyi, melompat, dan membaca buku bergambar.
Belajar membaca
Untuk bisa belajar membaca anak harus mengenali huruf terlebih dahulu. Pada usia 2-4 tahun anak bisa dikenalkan dengan huruf-huruf yang membentuk namanya.
Perlahan anak bisa dikenalkan dengan huruf-huruf lainnya. Pada usia 5 tahun anak bisa diajarkan untuk menyebutkan huruf dan mengidentifikasi huruf besar dan kecil.
“Saat sudah mengenali huruf-huruf, anak bisa distimulasi belajar membaca,” ucap Gita.
Simak belajar menulis, belajar menghitung, dan tips untuk orang tua di halaman berikut.
Kapan Anak Siap Calistung? Kenali Waktu yang Tepat Belajar Calistung