Kata Tahun Ini Versi Merriam-Webster: Vaksin



Jakarta, Indonesia —

Penerbit kamus Merriam-Webster mengumumkan Kata Tahun Ini alias Word of the Year edisi 2021. Kata yang dipilih adalah “vaksin“.

Diberitakan  pada Senin (29/11) waktu AS, kata tersebut terpilih berdasarkan data pencarian, lonjakan penting, dan peningkatan pencarian dari tahun ke tahun.

Merriam-Webster menyebut, kata “vaksin” terpilih karena menjadi hal yang merupakan solusi medis menjanjikan sekaligus sumber utama perpecahan politik.

“Ini adalah sebuah kata yang punya dua cerita paralel namun berpotongan: satunya adalah soal medis, dan yang lainnya adalah politik atau budaya,” kata editor-at-large Merriam-Webster, Peter Sokolowski.

Penelitian baru soal vaksin membuat perusahaan ini merevisi dan memperluas definisi untuk “vaksin” pada Mei lalu.

Sebuah entri untuk “respons imun” yang bermakna perilaku sel ketika seolah ada penyakit muncul yang bertujuan melatih tubuh untuk melawan, ditambahkan secara terpisah dari “kekebalan”.

“Frasa ‘vaksin RNA messenger’ adalah baru bagi saya, saya belum pernah mendengar sebelumnya. Dan kecuali Anda seorang ilmuwan, mungkin Anda juga belum pernah,” kata Sokolowski.

Dalam laman Merriam-Webster, pencarian “vaksin” naik 601 persen sepanjang 2020. Fenomena itu terjadi terutama ketika sejumlah negara memulai program vaksinasi. Data itu naik 1.048 persen bila dibandingkan pada 2019.

Pada Agustus 2021, pencarian “vaksin” naik 535 persen karena sejumlah kebijakan dan berita soal vaksinasi, seperti izin atau persetujuan penggunaan, hingga tingkat vaksinasi.

Bukan hanya soal izin hingga tingkat vaksinasi, beragam perdebatan mengenai vaksin hingga suntikan booster untuk masyarakat umum dan masalah penyebaran vaksin juga meningkatkan pencarian kata ini.

Merriam-Webster menyebut data pencarian tetap stabil hingga akhir musim gugur atau sekitar November, terutama ketika kemunculan varian Omicron dan kemanjuran vaksin akan varian baru itu.

Menurut Sokolowski, kata “vaksin” juga memiliki etimologi menarik. 

lanjut ke sebelah..


Kata Tahun Ini versi Oxford


BACA HALAMAN BERIKUTNYA



Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *