Kehormatan Bisa Tampil di WSBK Mandalika



Jakarta, Indonesia —

Pembalap Ducati Aruba Racing, Scott Redding, mengaku tidak sabar untuk mengaspal di Sirkuit Mandalika jelang WSBK Mandalika 2021 yang menjadi seri final perebutan gelar juara dunia.

Meski sudah tidak berpeluang menjadi juara dunia WSBK 2021, Redding mengaku antusias menjajal Sirkuit Mandalika pada latihan bebas yang akan digelar Jumat (19/11).

“Untuk bisa balapan di depan penggemar di Sirkuit Mandalika adalah sebuah kehormatan bagi saya, saya tidak sabar untuk mencoba trek besok,” ujar Redding usai melakukan track walk di Sirkuit Mandalika, Kamis (18/11) sore.

WSBK Mandalika akhir pekan ini akan menentukan gelar juara dunia antara Toprak Razgatlioglu vs Jonathan Rea. Kedua pembalap terpaut 30 poin, dan dengan 62 poin yang bisa direbut akhir pekan ini, maka persaingan gelar juara dunia di WSBK Mandalika akan berlangsung menarik.

Redding sendiri masih berpeluang mengakhiri musim sebagai runner-up. Mantan pembalap MotoGP itu terpaut 36 poin dari Rea di posisi kedua. Redding pun masih berambisi mengakhiri musim sebagai runner-up.

“Saya pikir peluang meraih podium cukup bagus, karena sirkuit ini baru untuk semua pembalap dan saya senang tampil di sirkuit yang baru. Saya akan menikmati dan kita harus lihat seperti apa cuacanya. Besok akan menarik karena situasinya baru bagi semua pembalap,” ucap Redding.

“Ya itu mungkin [menjadi runner-up], karena biasanya saya kuat di sirkuit yang baru, saya tidak tahu dengan pembalap lain, jadi saya punya peluang bagus. Tapi kita lihat besok, saya harus menang semua balapan, dan Rea mungkin membuat satu kesalahan dan itu akan membantu saya. Saya akan memberikan terbaik dan berusaha menang,” ucap Redding.

Berdasarkan pantauan Indonesia.com hari ini, Sirkuit Mandalika sudah siap menggelar balapan WSBK Mandalika akhir pekan ini. Selain balapan di kelas Superbike, akan ada balapan Asia Talent Cup, Supersport 600, dan Supersport 300.

[Gambas:Video ]

(har/nva)




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *