Kelakar Kocak Netizen Usai Indonesia Kalah dari Thailand di Piala AFF



Jakarta, Indonesia —

Kekalahan telak timnas sepak bola Indonesia 0-4 dari Thailand di ajang final pertama Piala AFF 2020 (Piala AFF 2021) membuat jagat maya dipenuhi kelakar netizen.

Komentar jenaka yang bertebaran di media sosial seperti Twitter ini tampaknya ditujukan untuk menutupi kekecewaan atas kalahnya timnas Indonesia pada pertandingan Rabu (29/12) malam.

Salah satu kelakar yang diujarkan netizen adalah “pembalasan Indonesia di leg kedua diganti dengan liga dangdut.”

Kata kunci ‘liga dangdut’ bahkan mencapai lebih dari 500 cuitan sejak malam tadi.

Kelakar lain yang juga cukup banyak dilontarkan oleh netizen adalah ‘boikot thai tea’, yang merupakan salah satu minuman populer di Tanah Air.

Selain itu, netizen lain yang merupakan seorang komika, Muhadkly Acho, juga melontarkan candaannya atas kekalahan timnas pada malam tadi.

Barusan dapet info lagi, katanya leg 2 diganti adu pantun,” tulisnya dalam akun pribadinya @MuhadklyAcho pada Rabu (29/12).

Selain Acho, netizen lain bernama @pantungalimar juga menuliskan candaan yang menyebut pelatih tim nasional Thailand tengah bersantai saat pertandingan, bahkan bisa sambil memesan makanan.

“Saking santainya pelatih thailand order makanan dulu ayo Indonesia ambil kesempatan ini,” tulisnya.

Selain melontarkan candaan soal pelatih Thailand, salah satu netizen juga melontarkan candaan tentang kiper Thailand yang jarang disorot kamera saat pertandingan.

Kiper thailand jarang banget keliatan jangan-jangan udah pulang,” kata @jek___ dalam cuitannya.

Kemudian salah satu netizen lain bernama @muhtar_fuat juga melontarkan candaan yang merujuk pada lambang kedua tim nasional yang bertanding malam tadi.

“Selama di final ketemu Thailand Indonesia gak akan pernah bisa menang karena gak ada sejarah pasukan Gajah kalah oleh burung Garuda pasukan Gajah hanya bisa di kalahkan oleh burung Ababil,” tulisnya.

(lnn/fea)

[Gambas:Video ]




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *