Klasemen Grup A Piala AFF Usai Thailand dan Singapura Menang



Jakarta, Indonesia —

Klasemen Grup A Piala AFF 2020 (2021) saat ini dikuasai Singapura dan Thailand yang sama-sama sukses meraih kemenangan di laga perdana, Minggu (5/12).

Singapura berhak menduduki posisi teratas Grup A usai meraih kemenangan 3-0 atas Myanmar. Seluruh gol kemenangan The Lions tercipta di babak pertama.

Gol pembuka Singapura diciptakan Safuwan Baharudin (34′) sebelum Ikhsan Fandi mengemas dua gol masing-masing tercipta di menit ke-39 dan 45+1.

Kemenangan telak atas Myanmar mengantarkan Singapura ke puncak klasemen dengan raihan tiga poin dan koleksi tiga gol. Sementara Thailand harus puas di peringkat kedua usai menang 2-0 atas Timor Leste.

Tim Gajah Perang sempat kesulitan menjebol gawang Timor Leste yang menumpuk pertahanan di lini belakang yang berujung imbang tanpa gol pada babak pertama.

Upaya Thailand unggul lebih dahulu baru tercipta pada menit ke-51 lewat gol Pathompon Charoenrattanapirom. Sementara gol kedua dicetak Supachok di menit ke-81.

Hasil ini membuat Timor Leste dan Myanmar menghuni peringkat keempat dan kelima. Sementara Filipina yang belum bermain berada di posisi ketiga.

Klasemen Grup A Piala AFF

1. Singapura (3)
2. Thailand (3)
3. Filipina (0)
4. Timor Leste (0)
5. Myanmar (0)

[Gambas:Video ]

(jun)




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *