Kumpulan Ucapan Selamat Hari Kamis Putih
Jakarta, Indonesia —
Kamis Putih adalah perayaan Ekaristi yang juga menjadi rangkaian Pekan Suci dalam menyambut Paskah. Tahun ini, Kamis Putih 2025 jatuh pada 17 April. Perayaan Kamis Putih ini biasanya dilakukan umat dengan mengikuti ibadah atau misa di gereja.
Bukan hanya misa, Anda juga bisa merayakannya dengan berbagi ucapan Kamis Putih kepada umat Katolik. Ucapan tersebut dapat menjadi perenungan bagi umat Katolik akan pengorbanan Yesus.
Ucapan selamat Hari Kamis Putih bisa Anda kirimkan kepada keluarga, kerabat, dan sahabat yang merayakannya. Selain itu, ucapan tersebut juga bisa Anda bagian di status media sosial.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Berikut kumpulan ucapan hari Kamis Putih terbaik dalam bahasa Indonesia.
Hari Kamis Putih dibayangi oleh salib dan pengorbanan Yesus. Perayaan ini biasanya akan dilakukan dengan khidmat untuk mengenang dan merenungkan sejauh mana umat bersedia menyelamatkan sesama manusia.
Dirangkum dari berbagai sumber, berikut ucapan hari Kamis Putih 2025 terbaik dalam bahasa Indonesia yang bisa menjadi referensi.
– Selamat merayakan Kamis Putih, semoga kebangkitan-Nya bisa menerangi kita untuk melewati kesunyian yang kini tengah kita jalani.
– Selamat Kamis Putih, semoga Anda dan keluarga memiliki akhir pekan Paskah yang menyenangkan.
– Yesus berkata pada perjamuan terakhirnya untuk saling mencintai, sebab Dia telah mencintai kita. Selamat Kamis Putih.
– Cara terbaik untuk menghemat waktu adalah dengan “kehilangan” setengah jam setiap hari menghadiri Misa Kudus, selamat Hari Kamis Putih 2025.
– Mari bersama tanamkan semangat menghargai, merawat, dan memuliakan kehidupan. Selamat Hari Kamis Putih 2025.
– Mari jadikan hari ini menjadi momen untuk mengingat sebuah pengorbanan dan kasih tanpa syarat. Selamat Hari Kamis Putih 2025.
– Selamat merayakan Hari Kamis Putih dengan suka cita bersama keluarga terkasih.
– Semoga Hari Kamis Putih ini membawa kita semua ke dalam damai dan bahagia selalu dan selamanya.
– Selamat Hari Kamis Putih, mari bersorak dan bergembira karena kita punya Tuhan yang sangat mengasihi kita dan yang memampukan kita menghadapi setiap kesulitan.
– Selamat Hari Kamis Putih, semoga hari ini membawamu berkat cinta, kegembiraan, kedamaian, dan harapan. Semoga hal itu tetap ada di hatimu selamanya.
– Semoga rahmat Tuhan memenuhi hati dan rumahmu dengan berkah. Selamat Hari Kamis Putih.
– Kiranya pengorbanan-Nya di kayu salib membawa kemenangan bagi seluruh umat-Nya. Selamat Hari Kamis Putih.
– Selamat Hari Raya Kamis Putih, semoga Anda dapat memiliki akhir pekan Paskah yang menyenangkan.
– Kerendahan hati dan tidak mementingkan diri sendiri adalah satu-satunya kunci untuk menang dalam hidup, dan Yesus Kristus adalah contoh sempurnanya. Selamat Hari Raya Kamis Putih 2025.
– Yesus mengajarkan kita untuk saling mengasihi dan mengesampingkan perbedaan kita. Semoga kita selalu mengingat ini dan mengikuti jalannya. Selamat Kamis Putih 2025.
– Semoga di Hari Kamis Putih ini kita mengawalinya dengan puasa dan beribadah agar dapat membawa rahmat dan ampunan Tuhan kepada seluruh umat manusia. Selamat Hari Kamis Putih 2025.
– Selamat Hari Kamis Putih, semoga kebahagiaan tamu yang berkunjung ke rumah datang untuk menyenangkan Anda.
– Selamat Kamis Putih, semoga damai sejahtera dan kasih Yesus Kristus senantiasa menyertai kita.
– Selamat Hari Kamis Putih, kiranya kita umat Tuhan mampu meneladani Yesus Kristus yang menyelaraskan sepenuh hidupnya menurut kehendak Bapak, Puji Tuhan, Amin.
– Damai sejahtera dan kasih suka cita Yesus Kristus kiranya selalu melingkupi kita sekalian. Selamat Paskah untuk saudara-saudaraku seiman.
(wiw)