Liga Slovakia Nilai Egy Lebih Hebat Saat Main di Bawah Guyuran Salju
Liga Slovakia menilai penyerang Timnas Indonesia Egy Maulana Vikri tampil lebih hebat saat bermain di bawah guyuran salju.
Pasalnya, Egy mampu mencetak dua gol saat bermain di bawah guyuran salju ketika FK Senica menghadapi MSK Zilina di Liga Slovakia.
Pertandingan ini sendiri harus digelar dalam dua hari yakni babak pertama digelar pada Sabtu (27/11) dan 45 menit kedua digelar pada Selasa (30/11).
Pertandingan babak kedua terpaksa harus ditunda dari Sabtu (27/11) ke Selasa (30/11) setelah laga tidak dapat dilanjutkan akibat salju yang turun sangat deras.
Menariknya, saat bermain kali pertama di bawah guyuran salju Egy justru mampu mengakhiri penantian panjangnya untuk mencetak gol debut bersama FK Senica.
Gol pertama Egy untuk FK Senica itu tercipta saat membobol gawang Zilina pada menit ke-16 dalam pertandingan yang berlangsung di bawah guyuran salju yang deras, Sabtu (27/11).
Dalam laga ini, Egy pun mampu mencetak gol keduanya pada menit ke-68 saat salju turun cukup ringan dalam pertandingan babak kedua, Selasa (30/11).
|
Kesuksesan Egy mencetak dua gol di bawah guyuran salju ini pun mendapat apresiasi khusus dari operator Liga Slovakia.
Akun Instagram Liga Slovakia, @fortunaligask, mengunggah video gol Egy ke gawang Zilina dengan disertai caption.
“Egy tampaknya ingin bermain saat turun salju. Hal ini terlihat setelah bagaimana dia mencetak dua gol di kompetisi untuk FK Senica [di bawah guyuran salju],” tulis Liga Slovakia dalam captionnya.
(rhr)