Malaysia Ogah Bahas Peluang Penalti dan Gol Dianulir Lawan Indonesia


Jakarta, Indonesia —

Pelatih timnas Malaysia Tan Cheng Hoe tak mau berkomentar soal penalti dan gol yang dianulir wasit saat melawan Indonesia di laga terakhir Grup B Piala AFF 2020 (Piala AFF 2021).

Dalam pertandingan ini Malaysia kalah 1-4 dari Timnas Indonesia. Malaysia pun gagal lolos ke semifinal Piala AFF setelah finis di peringkat ketiga klasemen akhir Grup B.

Dalam konferensi pers usai pertandingan, Tan Cheng Hoe, mengaku enggan mengomentari keputusan wasit Ammar Ebrahim Mahfoodh dari Bahrain.

“Kami hanya ingin fokus berbicara soal permainan sepak bola dan tidak peduli dengan keputusan wasit. Sepak bola adalah olahraga persaingan jadi saya juga tidak mau mengomentari permainan Indonesia,” kata Tan Cheng Hoe dikutip dari Bongda24h.

Pada pertandingan penentuan tiket semifinal Piala AFF di Stadion Nasional, Singapura, Minggu (19/12) malam WIB, terdapat sejumlah keputusan yang dianggap kontroversial dari wasit Ammar Ebrahim Mahfoodh.

Pada menit ke-24, wasit asal Bahrain ini tidak meniup peluit saat penyerang Malaysia Safawi Rasid mendapat gangguan dari bek Tim Garuda Merah Putih Alfeandra Dewangga di dalam kotak penalti Indonesia.

Saat itu Safawi yang melakukan penetrasi dari sisi kiri pertahanan Indonesia berhasil melewat Dewangga.

Dewangga yang sudah dilewati Safawi dan kalah langkah tampak melakukan gerakan tangan ke arah dada Safawi, hingga membuat penyerang Malaysia itu terjatuh. Namun, wasit Ammar Ebrahim tak menilai kejadian itu sebagai pelanggaran.




Banner Testimoni

Lalu pada menit ke-58, wasit Ammar Ebrahim juga menganulir gol yang dicetak penyerang Malaysia Syafiq Ahmad. Wasit menganulir gol tersebut karena menilai pemain Malaysia lainnya telah melakukan pelanggaran terlebih dahulu.

Dua momen tersebut sempat mendatangkan protes keras dari pemain-pemain Malaysia di lapangan.

Selain Malaysia, Timnas Indonesia juga mendapat beberapa keputusan yang merugikan dari wasit asal Bahrain tersebut.

[Gambas:Video ]

(rhr/ptr)







Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *