Man Utd Kalahkan Palace di Debut Rangnick
Manchester United yang untuk kali pertama resmi dipimpin pelatih interim Ralf Rangnick sukses mengalahkan Crystal Palace 1-0 di Liga Inggris, Minggu (5/12).
Rangnick mencoba memainkan skema 4-2-3-1 di awal laga dengan mengandalkan Cristiano Ronaldo sebagai ujung tombak. Sementara Jadon Sancho, Bruno Fernandes, dan Marcus Rashford sebagai penopang.
Setan Merah memang mendominasi permainan di babak pertama, namun mereka kesulitan untuk mendapatkan peluang bersih. Peluang terbaik tuan rumah baru terjadi pada menit ke-22 lewat Ronaldo.
Mendapat ruang tembak di sisi kiri kotak penalti, Ronaldo mencoba melepaskan sepakan keras. Namun, bola masih bisa diantisipasi Vicente Guaita.
Empat menit berselang, Man Utd kembali menghasilkan peluang emas lewat sepakan voli Bruno Fernandes. Tapi, bola masih bisa ditepis Guaita. Skor imbang 0-0 bertahan hingga jeda laga.
Di babak kedua, Palace sempat membuat publik Old Trafford menahan napas lewat peluang brilian Jordan Aywe di menit ke-75.
Menerima umpan sundulan dari James Tomkins melanjutkan tendangan sudut, Ayew menyambut dengan tembakan kaki kanan namun masih melenceng tipis di sisi kiri.
Dua menit berselang, Man Utd malah yang berhasil memecah kebuntuan. Umpan pendek Mason Greenwood dituntaskan dengan tembakan kaki kanan melengkung ke sisi kiri gawang.
Kedua tim mencoba untuk memanfaatkan waktu sisa namun tak ada gol tambahan yang tercipta hingga laga usai. Man Utd berhasil mempertahankan keunggulan 1-0.
Susunan pemain
Man United XI: David de Gea; Diogo Dalot, Victor Lindelof, Harry Maguire, Alex Telles; Scott McTominay, Fred; Jadon Sancho, Bruno Fernandes, Marcus Rashford; Cristiano Ronaldo.
Crystal Palace: Vicente Guaita; Nathaniel Clyne, James Tomkins, Marc Guehi, Tyrick Mitchell; Jeffrey Schlupp, Cheikhou Kouyate, Conor Gallagher; Jordan Ayew, Christian Benteke, Wilfried Zaha.
(jun)