Mantan Rekan Setim Rossi Bisa Tandingi Toprak di WSBK 2022


Jakarta, Indonesia —

Eks juara Superbike Ben Spies menyebut mantan rekan satu tim Valentino Rossi di MotoGP, Garrett Gerloff, bisa jadi pesaing Toprak Razgatioglu di WSBK 2022.

Musim depan akan jadi yang musim ketiga bagi Gerloff di WSBK sejak 2020. Pembalap Amerika Serikat itu memiliki peningkatan usai menempati posisi ketujuh pada musim 2021, pada musim 2020 Gerloff di peringkat ke-11.

Dikutip dari Motorsyclesports, Spies yang merupakan juara Superbike 2009 yakin Gerloff bisa jadi salah satu penantang gelar WSBK 2022 guna bersaing dengan Toprak Razgatioglu yang berstatus juara bertahan.

“Saya melihat potensi pada Garrett, dan saya melihat bahwa jika semuanya berjalan dengan baik, dia bisa memenangkan gelar WorldSBK,” ujar Spies.

“Tidak diragukan lagi dia memiliki bakat itu, dia hanya membutuhkan lingkaran di sekelilingnya seperti yang dimiliki Toprak [Razgatlioglu] dan Jonny [Rea],” ucap Spies menambahkan.




Toprak Razgatlioglu berhasil mengunci gelar juara dunia Superbike World Championship (WSBK) 2021 pada seri terakhir yang digelar di Indonesia. Pebalap asal Turki itu pun mengukir sejarah di Sirkuit Mandalika. ( Indonesia/ Adi Ibrahim)Toprak Razgatlioglu bisa mendapat saingan dari Garrett Gerloff. ( Indonesia/ Adi Ibrahim)

Meski demikian, Spies mengakui musim depan tidak akan mudah bagi Gerloff yang pernah jadi rekan Rossi di Petronas pada MotoGP 2021 untuk juara.

Salah satu faktornya, pembalap 26 tahun itu tidak memiliki manajer seperti Kenan Sofuglu yang bisa diajak bertukar pikiran seperti ketika bersama Toprak.

Dalam pandangan Spies, pembalap GRT Yamaha itu harus memanfaatkan musim 2022 untuk mulai membangun tim yang terdiri dari orang-orang di sekitarnya. Dengan begitu, pada masa mendatang Gerloff bisa memanfaatkan kualitas orang-orang tersebut.

[Gambas:Video ]

“Saya berharap tahun depan dia akan mengemudi dengan kepercayaan diri yang sebenarnya dan melakukan hal-hal bagus, dan semuanya bekerja dengan baik dalam tim sehingga dia bisa mulai membangun timnya sendiri di sekitarnya,” tutur Spies.

“Dalam hal bakat dan kemampuan berlari, saya tahu dia memiliki itu,” kata Spies.

(sry/ptr)




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *