Mengenal Beda Variant of Concern dan Variant of Interest Covid-19



Jakarta, Indonesia —

Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) menetapkan varian baru Covid-19, Omicron sebagai variant of concern (VOC). Apa itu variant of concern (VOC)?

Variant of concern (VOC) artinya adalah varian ini masuk dalam daftar perhatian WHO. Beberapa varian lain yang masuk dalam kategori variant of concern, antara lain Covid-19 varian Alpha, Beta, Gamma, dan Delta.

Sementara itu, terdapat beberapa varian Covid-19 lainnya yang masuk dalam kategori variant of interest (VOI). Contohnya adalah Covid-19 varian MU dan Kappa.

Lantas, apa sebenarnya perbedaan dari varian of concern dan varian of interest?

Sebagaimana dilansir , variant of concern merupakan varian yang menjadi perhatian lantaran memiliki tingkat penularan cukup tinggi, virulensi yang tinggi, dan menurunkan efektivitas diagnostik serta vaksin.

Dengan kata lain, virus yang masuk kategori variant of concern akan lebih berbahaya dibandingkan dengan virus berkategori variant of interest.

Mantan Direktur Badan Kesehatan Dunia (WHO) Asia Tenggara Tjandra Yoga Aditama mengatakan Omicron, varian baru Covid-19 yang masuk dalam kategori variant of concern merupakan mutasi terbanyak dari virus corona.

Omicron bahkan dapat menyerang masyarakat yang sebelumnya sudah terinfeksi Covid-19 dan sistem imun tubuh masyarakat.

Sementara, mengutip laman resmi WHO, variant of interest adalah varian Covid-19 yang memiliki kemampuan genetik yang dapat memengaruhi karakteristik virus.

Beberapa pengaruhnya, seperti tingkat keparahan penyakit, pelepasan kekebalan, penularan, dan kemampuan menghindari diagnostik.

WHO mengatakan variant of interest menjadi penyebab penularan covid-19 di antara komunitas atau menjadi penyebab munculnya klaster covid-19.

(aud/agn)

[Gambas:Video ]




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *