Messi Alami Masalah Masalah Pencernaan Jelang Laga PSG vs Nice
Lionel Messi mengalami masalah di perut jelang laga Paris Saint-Germain (PSG) vs Nice di Liga Prancis, Rabu (1/12) atau Kamis (2/12) dini hari WIB.
Messi tidak ikut serta dalam latihan tim yang digelar pada Selasa (30/11) waktu setempat. Selain Messi, Leandro Paredes juga tidak ambil bagian.
“Lionel Messi dan Leandro Paredes tidak ikut serta dalam latihan hari ini karena gejala gastroenteritis. Perkembangan bakal diberikan lebih lanjut pada Rabu,” tulis PSG dalam situs resmi mereka.
Gastroenteritis sering disebut juga sebagai flu perut terjadi lantaran peradangan pada saluran pencernaan, terutama di lambung dan usus.
Bila kondisi Messi meragukan, lain halnya dengan Neymar. Neymar sudah dipastikan absen lantaran cedera yang ia alami di laga PSG lawan Saint-Etienne.
Dalam laga tersebut, Neymar berkali-kali dihajar oleh tekel keras pemain lawan hingga akhirnya harus meninggalkan lapanga di pengujung pertandingan.
“Neymar terkilir pada bagian pergelangan kaki dan terdapat kerusakan ligamen. Diperkirakan Neymar bakal absen selama 6-8 pekan. Perkembangan terbaru bakal diinformasikan dalam 48 jam ke depan,” tulis PSG.
|
Penampilan Messi di PSG sendiri belum sepenuhnya memuaskan. Megabintang asal Argentina itu belum mencapai level seperti saat ia berkostum Barcelona. Sejauh ini, Messi juga baru mencetak satu gol di Ligue 1.
Namun perkembangan permainan Messi bisa mulai terlihat. Dalam laga terakhir, Messi bisa mencatat hattrick assist saat PSG menang 3-1 atas Saint-Etienne.
(ptr/sry)