Netizen Heboh soal Fenomena Sewa Ponsel Diduga Demi Gengsi



Jakarta, Indonesia —

Jagat maya diriuhkan dengan informasi mengenai sewa ponsel harian dari beragam merek dan tips. Praktik penyewaan ponsel ini pun menarik perhatian netizen untuk mengomentarinya.

Ponsel iPhone merupakan ponsel pintar dari pabrikan ponsel Apple asal Amerika Serikat yang ditawarkan. Ponsel yang menyasar konsumen kelas premium ini memiliki ‘tempat’ di masyarakat diduga untuk meningkatkan gengsi dari penggunanya.

Beberapa netizen merasa bingung dengan praktik sewa HP ini, di antaranya pemilik akun @dewimaysaa.

Kalo sewa kamera sih memang banyak dan lumrah. Karena banyak yang sewa untuk project / tugas juga kan. Yang aneh yaa sewa HP ini,” ujar @dewimaysaa dalam cuitannya.

Komentar bernada serupa datang dari akun @memyselfvswrld yang juga bingung dengan praktik sewa HP ini seraya menyayangkan perilaku menjunjung gengsi tersebut.

Sewa tas branded masih make sense sih. dia makenya pas saat tertentu tapi kalo HP?! helooooooo susah sekali ya hidup demi gensi ini,” ujarnya pada Minggu (5/12).

Kemudian komentar juga datang dari netizen lain dengan akun @yoghurtboba, menurutnya praktik semacam ini sebetulnya berguna, namun sayangnya malah disalahgunakan untuk pamer.

Sewa hp sebenernya berguna banget buat yang mau beli hp tapi takut salah tipe, jadi bisa pinjem dulu lah ya. Tapi sayangnya banyak yang menyalahgunakan, malah dipake pamer,” ujarnya pada Minggu (5/12).

Netizen dengan akun @YshfSdrzt berpendapat bahwa sewa HP berguna untuk melakukan pengetesan pada ponsel sebelum membeli.

Jasa sewa hp itu cukup berguna loh untuk orang yang mau review atau sekedar hands-on sebelum beli,” katanya pada Selasa (7/12).

Lebih lanjut, netizen lain menyarankan konsumen yang menyewa ponsel tersebut untuk menyicil saja karena biaya yang dikeluarkan tidak jauh berbeda dengan menyewa.

Sewa hp gini sampai ratusan ribu baca beritanya tadi. Mending sekalian ajaa beli tapi bayarnya pake kartu kredit, gabeda jauh sebulannya,” kata @spencerrade pada Minggu (5/12).

(lnn/mik)

[Gambas:Video ]




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *