Pimred Stand News yang Diberedel Hong Kong Didakwa Pasal Penghasutan



Jakarta, Indonesia —

Dua editor senior media Hong Kong Stand News didakwa atas tuduhan konspirasi “mempublikasikan materi yang menghasut” pada Kamis (30/12) setelah ditangkap kepolisian.

Kedua edior itu termasuk dari total enam orang yang ditangkap kepolisian menyusul pemberedelan Stand News sehari sebelumnya.

Departemen Keamanan Kepolisian Nasional Hong Kong menyatakan dalam sebuah pernyataan, “dua pria, berumur 34 dan 52, dan perusahaan media online” telah didakwa “atas satu tuduhan konspirasi menerbitkan publikasi yang menghasut.”

Dua orang yang didakwa ini ialah pemimpin redaksi Stand News, Patrick Lam dan mantan pimred media itu, Chung Pui-kuen.

Lam dan Chung didakwa bersama induk perusahaan Stand News, Best Pencil Limited.

Dakwaan ini dijatuhkan setelah kepolisian menggerebek dan akhirnya menutup kantor Stand News pada Rabu (29/12). Dalam penggerebekan tersebut, polisi menyita telepon, komputer, dokumen, dan uang bernilai ribuan dolar.

Kantor pemerintah China di Hong Kong menilai tindakan itu sebagai tindakan keadilan dan menuduh Stand News melakukan penghasutan untuk mendorong gerakan separatis.

“Menggiring personel Stand News yang terkait menuju keadilan merupakan tindakan di mana ‘orang jahat mendapatkan apa yang pantas mereka dapatkan’ dan tidak ada hubungannya dengan kebebasan pers,” kata juru bicara kantor tersebut dalam sebuah pernyataan.

Sementara itu, lebih dari 200 polisi dikerahkan untuk menggeledah kantor Stand News untuk menyita materi jurnalistik dengan izin pengadilan. Aset perusahaan senilai HK$61 juta (Rp111 miliar) juga dibekukan.

Stand News adalah perusahaan media Hong Kong kedua yang menjadi sasaran pihak berwenang. Sebelumnya, surat kabar pro-demokrasi lain, Apple Daily, ditutup pada Juni.

China sendiri terus memperketat kendali mereka atas Hong Kong, terlebih sejak protes pro-demokrasi besar-besaran melanda wilayah itu pada 2019. Tak hanya itu, penindasan terhadap pers lokal juga semakin meningkat.

(pwn/rds)

[Gambas:Video ]




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *