Polisi Kejar Pelaku Pengeroyokan Anggota di Pondok Indah
Anggota polisi bernama Brigadir Irwan Lombu menjadi korban pengeroyokan di daerah Pondok Indah, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Selasa (7/12) dini hari.
Dari informasi yang dihimpun, peristiwa terjadi saat korban yang merupakan anggota Sabhara Polres Tangerang Selatan itu sedang bersama istrinya mengendarai mobil.
Kemudian di lokasi, mobil korban dihalangi oleh sekelompok orang yang ternyata sedang melakukan aksi balap liar.
“Menurut cerita pas dia melintas di sekitaran Bundaran Pondok Indah mobil terhenti karena diberhentikan sama orang-orang yang nge-trek motor itu,” kata Kasat Sabhara Polres Tangerang Selatan AKP Enung Kholis saat dihubungi, Selasa (7/12).
“Nah terus jiwanya polisi ya liat situasi, kunci motornya diambil ya marah jadi ramailah terjadi ribut-ribut,” imbuhnya.
Kasus pengeroyokan terhadap anggota Polri ini, kini tengah ditangani oleh Polres Metro Jakarta Selatan. Pelaku pun saat ini tengah dalam upaya pengejaran.
“Sedang dikejar pelakunya,” ucap Kapolres Metro Jakarta Selatan Azis Andriasnyah saat dikonfirmasi, Selasa (7/12).
Peristiwa ini turut terekam dalam sebuah video dan beredar di media sosial. Salah satunya diunggah akun Instagram @merekamjakarta.
Dalam keterangan unggahan itu, disampaikan bahwa massa sempat meneriaki korban sebagai polisi gadungan saat melakukan aksi pengeroyokan.
“BUBARKAN BALAP LIAR DI BUNDARAN PONDOK INDAH, ANGGOTA SABHARA POLRES TANGSEL BRIGADIR IRWAN DIKEROYOK SEJUMLAH ORANG TAK DIKENAL,” demikian keterangan dalam unggahan tersebut.
(dis/fjr)