Polisi Larang Pesta Tahun Baru di DKI, Crowd Free Night di 73 Titik



Jakarta, Indonesia —

Polda Metro Jaya menyatakan kegiatan pesta dan perayaan malam tahun baru (Nataru) di wilayah Jakarta dilarang.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes E Zulpan mengatakan larangan ini diambil setelah dilakukan rapat koordinasi pengamanan Natal dan Tahun Baru yang dihadiri oleh Pemprov DKI serta Kodam Jaya, Selasa (21/12).

“Untuk pergantian malam tahun baru ditiadakan untuk perayaan pesta pergantian tahun baru,” kata Zulpan di Polda Metro Jaya.

Pada malam pergantian tahun jam operasional untuk tempat hiburan, mal, atau tempat lain yang berpotensi menimbulkan kerumunan juga akan dibatasi hingga pukul 22.00 WIB.

Selepas pukul 22.00 WIB, aparat kepolisian bersama TNI dan Satpol PP akan melakukan penertiban guna mencegah kerumunan dan keramaian.

“Jadi diharapkan saat pukul 00.00 tak ada lagi kerumunan yang tercipta, enggak ada lagi kegiatan kemasyarakatan jadi pergantian malam tahun baru semua masyarakat sudah tak ada di tempat-tempat keramaian,” ucap Zulpan.

Ditlantas Polda Metro Jaya juga akan menerapkan crowd free night (CFN) di malam pergantian tahun di 73 titik yang tersebar di sejumlah lokasi.

Titik-titik CFN antara lain di Jalan Sudirman, Jalan MH Thamrin, sekitar Monas, Kemayoran, kawasan Jalan Asia Afrika, Kemang, Dharmawangsa, Senopati, Antasari, serta di BKT.

Zulpan menuturkan ada sebanyak 8.000 personel gabungan Polda Metro Jaya, Kodam Jaya, dan Pemprov DKI yang diterjunkan dalam rangka pengamanan Nataru.

Gelar pasukan, kata Zulpan, akan dilakukan pada Kamis (23/12) mendatang dan operasi pengamanan bersandi Operasi Lilin akan mulai dilakukan pada 24 Desember hingga 2 Januari.

“Kegiatan ini mengedepankan protokol kesehatan sesuai dengan leveling PPKM yang berlaku di Jakarta. Dalam kegiatan ini juga ada beberapa pembatasan di beberapa tempat kegiatan seperti perhotelan, tempat-tempat hiburan dan rekreasi,” tuturnya.

Lebih lanjut, Zulpan menyebut pengamanan misa perayaan Natal juga menjadi prioritas utama yang akan dilakukan oleh ribuan aparat gabungan ini.

“Pengamanan malam Natal juga jadi prioritas utama. Jadi sasaran utamanya, pengamanan Natal, malam Natal, hari Natal,” katanya.

(dis/wis)

[Gambas:Video ]




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *