PSM Pecat Milomir Seslija



Jakarta, Indonesia —

Manajemen PSM Makassar secara resmi memutus kontrak pelatih Milomir Seslija usai kalah 0-1 dari PSIS Semarang pada pekan ke-13 Liga 1 2021 di Stadion Maguwoharjo, Senin (22/11).

Kekalahan dari PSIS itu jadi yang keempat bagi tim berjuluk Juku Eja ini di Liga 1 2021. Sebelumnya, PSM tumbang dari Barito Putera, Borneo FC, dan Bhayangkara FC.

Keputusan memecat pelatih asal Bosnia Herzegovina ini setelah bos PSM Makassar, Munafri Arifuddin berkomunikasi dan mencapai kesepakatan untuk menghentikan kerjasamanya.

“Sudah ada kesepakatan untuk menyelesaikan kontrak bersama Coach Milo,” kata pria yang akrab disapa Appi, Kamis (25/11) malam.

Menghadapi laga selanjutnya, Tim Juku Eja tak lagi didampingi coach Milo, manajemen PSM Makassar menunjuk sementara asisten pelatih, Syamsuddin Batola sebagai pelatih kepala.

“Pertandingan kedepan nantinya, coach Syamsuddin Batola yang akan memimpin PSM,” bebernya.

[Gambas:Video ]

Diketahui, PSM Makassar menjalani Liga 1 musim 2021 tidak berjalan mulus dari 13 laga yang telah dilakoni, Pasukan Ramang hanya meraih 4 kemenangan, 5 pertandingan hasil imbang dan 4 pertandingan menderita kekalahan.

Dengan hasil tersebut, PSM Makassar berada di peringkat ke 10 klasemen sementara dengan koleksi hanya 17 poin dari 13 laga yang telah dilakoni. Sehingga posisi PSM saat ini berada di luar jalur perburuan juara Liga 1 musim 2021.

(mir/jun)




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *