Rapor Penjualan Mobil dan Motor November 2021



Jakarta, Indonesia —

Penjualan mobil dan sepeda motor pada November 2021 mengalami peningkatan bila dibandingkan dengan bulan sebelumnya.

Mengutip data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), wholesales atau distribusi dari pabrik ke dealer pada November naik sebanyak 15,7 persen menjadi 87.435 unit, dari sebelumnya atau Oktober hanya 75.544 unit.

Sementara retail atau penjualan dari dealer ke konsumen November naik 9,8 persen. Pada bulan kemarin penjualan retail mencapai 84.528 unit, sementara Oktober 76.988 unit.

Di sisi lain, peningkatan penjualan tidak hanya ada pada roda empat dan lebih. Sepeda motor juga mengalami peningkatan penjualan pada periode yang sama.

Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI) mencatat penjualan pada November berhenti pada angka 463.586 unit, sedangkan Oktober berjumlah 444.726 unit.

Namun aktivitas ekspor roda dua untuk periode yang sama sayangnya mengalami penurunan menjadi 55.956 unit, dari sebelumnya 80.327 unit.

Masih dalam data AISI, periode Januari hingga November penjualan domestik sepeda motor mencapai 4.669.719 unit. Dari angka itu 6,36 persen berasal dari motor bebek, 87,51 persen dari motor skutik, dan 6,12 persen sport.

10 mobil terlaris November 2021

Penjualan kendaraan wholesales nasional atau distribusi dari pabrik ke dealer mengalami peningkatan selama November jika dibandingkan Oktober 2021. Kenaikannya sebesar 15,7 persen menjadi 87.435 unit, dari sebelumnya Oktober hanya 75.544 unit.

Dari angka itu Toyota Rush kembali menempati puncak penjualan sebagai mobil terlaris dalam negeri dengan 6.285 unit, mengutip data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo).

Sementara urutan kedua ditempati Toyota Kijang Innova sebanyak 5.871 unit, dan diikuti Suzuki Carry 5.127 unit pada tempat ketiga.

Berikutnya atau posisi keempat ada Toyota Veloz dengan 4.210 unit dan kelima Toyota Avanza sebanyak 3.947 unit. Kemudian posisi keenam ada Toyota Raize, 3.901 unit.

Selanjutnya ada produk Daihatsu Gran Max pikap dengan penjualan mencapai 3.827 unit dan Toyota Fortuner sebanyak 3.161 unit pada urutan delapan.

Lalu urutan kesembilan ada Honda Brio (RS dan Satya) yang penjualan totalnya berjumlah 2.713 unit serta Toyota Calya pada posisi ke-10 dengan angka sebanyak 2.865 unit.

Sementara itu retail atau penjualan dari dealer ke konsumen mobil nasional pada November juga mengalami kenaikan meski lebih kecil yaitu 9,8 persen. Pada bulan kemarin penjualan retail tercatat mencapai 84.528 unit, sementara Oktober 76.988 unit.

Berikut wholesales November 2021

Toyota Rush 6.285 unit
Toyota Kijang Innova 5871 unit
Suzuki Carry 5.127 unit
Toyota Veloz 4.210 unit
Toyota Avanza: 3.947 unit
Toyota Raize: 3.901 unit
Daihatsu Gran pikap 3.827 unit
Toyota Fortuner 3.161 unit
Honda Brio (Satya dan RS): 2.713 unit
Toyota Calya: 2.865 unit

Oktober 2021

Toyota Rush 5.312 unit
Daihatsu Sigra 4.773 unit
Mitsubishi Xpander (termasuk Xpander Cross) 4.743 unit
Daihatsu Gran Max pikap 4.265 unit
Suzuki Carry 4.188 unit
Toyota Kijang Innova 4.162 unit
Toyota Raize 2.690 unit
Daihatsu Ayla 2.643 unit
Toyota Fortuner 2.105 unit
Honda Brio 2.093 unit

(ryh/mik)

[Gambas:Video ]




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *