Rea Ungkap Alasan Kegagalan Juara Dunia di WSBK Mandalika


Jakarta, Indonesia —

Pembalap Kawasaki Jonathan Rea mengungkapkan alasan gagal juara dunia Superbike 2021 di WSBK Mandalika yang digelar di Sirkuit Mandalika, 19-21 November.

Jonathan Rea datang ke Mandalika dengan status calon juara WSBK 2021 bersama Toprak Razgatlioglu dari Yamaha.

Akan tetapi, podium kedua yang diraih Toprak pada Race 1 WSBK Mandalika menasbihkan pembalap asal Turki itu sebagai juara Superbike 2021, sekaligus mematahkan rekor enam gelar juara dunia beruntun milik Rea. Rea sendiri dua kali menang dalam dua Race di WSBK Mandalika.

Dikutip dari Corsedimoto, Rea mengungkapkan faktor kegagalannya bersaing dengan Toprak pada WSBK musim 2021.

“Ini merupakan musim yang sangat sulit dan saya telah membuat banyak kesalahan,” kata Rea kepada Belfastlive.




Pembalap Aruba.it Ducati, Scott Redding mengaku senang bisa balapan di Sirkuit Mandalika. Duel sengit dengan Jonathan Rea pada akhir pekan kemarin diakui sebagai salah satu balapan terbaiknya di ajang World Superbike (WSBK). (  Indonesia/ Adi Ibrahim)Jonathan Rea (kiri) dua kali menang di WSBK Mandalika. ( Indonesia/ Adi Ibrahim)

“Saya menolak pergi ke trek tanpa perlawanan, kadang-kadang saya telah melewati batas dan menanggung risikonya,” ucap Rea menambahkan.

Laporan tersebut menyebutkan, Rea empat kali mengalami kecelakaan, dengan tiga kali gagal finis. Pada statistik 2021, Rea juga pernah finis posisi ke-10 sebagai finis terburuk pada musim itu.

Kesalahan-kesalahan itu yang membuatn Rea kalah dari Toprak pada balapan penentuan di WSBK Mandalika. Rea dan Toprak sama-sama tiba di Superbika Mandalika dengan catatan 28 podium. Akan tetapi, Rea kalah dalam perolehan kemenangan dari Toprak, 11 berbanding 13.

[Gambas:Video ]

“Tapi ini adalah kejuaraan dunia, saya memiliki banyak semangat dan motivasi dan saya mencoba untuk menang,” kata Rea.

“Kami telah berjuang musim ini. Ducati adalah motor tercepat di lintasan, tetapi sekarang kami berada di belakang beberapa pabrikan,” tutur Rea melanjutkan.

(sry/ptr)




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *