Rekor Gol Messi Hantui Los Blancos


Jakarta, Indonesia —

Real Madrid bakal menghadapi Paris Saint-Germain di babak 16 besar Liga Champions. Salah satu kekhawatiran terbesar mereka tentu sosok Lionel Messi yang kini ada di kubu PSG.

Madrid dalam kondisi bagus di musim ini. Mereka bisa memimpin klasemen La Liga dan maju ke babak 16 besar Liga Champions sebagai juara grup.

Namun mereka bakal mendapat ancaman serius dari kehadiran PSG di duel 16 besar. PSG kini punya Messi yang sangat akrab dengan mereka.

Dalam kariernya sebagai pemain Barcelona, Messi sudah 45 kali berjumpa Madrid. Dalam 45 duel tersebut, Messi bisa menorehkan 26 gol dan 14 assist.

Pada 45 duel tersebut, Messi juga lebih banyak menuai kemenangan. Messi tercatat meraih 19 kemenangan, 11 hasil imbang, dan 15 kekalahan.

Selain Messi, Madrid tentunya juga harus menghadapi ancaman lain dari PSG yang merupakan kumpulan pemain bintang. ‘Les Parisiens’ memiliki Neymar, Kylian Mbappe, Mauro Icardi, dan Angel Di Maria di lini serang.

Di lini pertahanan, Madrid akan berjumpa Gianluigi Donnarumma, Marquinhos, dan Presnel Kimpembe. Belum lagi dua nama yang familiar bagi mereka yaitu Achraf Hakimi dan mantan kapten Sergio Ramos.




Banner Testimoni

PSG akan lebih dulu bertindak sebagai tuan rumah melawan Madrid di Parc des Princes pada 15 Februari mendatang. Setelah itu, Los Blancos akan ganti bertindak sebagai tuan rumah pada 9 Maret.

[Gambas:Video ]

(ptr/jun)




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *