Rentetan Kisruh Keluarga Mendiang Vanessa dengan Bibi
Jakarta, Indonesia —
Perseteruan antara keluarga mendiang Vanessa Angel yang terpusat pada Doddy Sudrajat, dengan besannya, yaitu keluarga mendiang Bibi Ardiansyah, masih terus bergulir dan jadi konsumsi publik.
Mereka berseteru atas sejumlah hal, mulai dari hak asuh anak semata wayang Vanessa-Bibi, Gala Sky Andriansyah, warisan kedua mendiang, hingga rencana pemindahan makam.
Perseteruan di antara mereka muncul selepas pemakaman Bibi dan Vanessa yang meninggal dunia akibat kecelakaan di ruas Tol Kertosono, Jombang, Jawa Timur pada Kamis (4/11) lalu.
Vanessa-Bibi kemudian dimakamkan di TPU Makam Islam Malaka, Jakarta Barat, yang tidak jauh dari rumah mereka.
Beberapa hari kemudian, Dody Sudrajat, ayah mendiang Vanessa Angel dan Faisal, ayah dari Febri Andriansyah (Bibi) mengajukan permohonan hak perwalian atas Gala Sky. Permohonan itu diajukan ke Pengadilan Agama Jakarta Barat dan terdaftar 482/Pdt.P/2021/PA.JB.
Kendati demikian, hanya Faisal yang tercantum dalam primair yang ditetapkan sebagai wali Gala Sky.
Tak lama berselang, muncul tudingan bahwa Faisal ingin mencari untung hingga menguasai warisan mendiang Bibi dan Vanessa melalui Gala Sky. Hal itu kemudian dibantah Faisal.
“Saya sendiri tidak ada niat. Jangan sampai ada prasangka saya cari keuntungan. Itu tidak ada. Ini hanya demi cucu,” kata Faisal di Srengseng, seperti diberitakan detikHot, Jumat (19/11).
Sebelum permasalahan ini mencuat ke publik, Doddy dan Faisal sempat berseteru terkait warisan Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah.
Kala itu, Doddy tidak setuju dengan tindakan Faisal yang menjual dan melelang barang-barang peninggalan Vanessa dan Bibi. Faisal beralasan bahwa rumah yang dihuni Vanessa dan suaminya masih berstatus kontrak dan akan habis dalam waktu dekat.
Sementara itu, Doddy mengaku telah memiliki rencana untuk membuat museum untuk mengenal Vanessa Angel.
Ia pun menyanggah tudingan netizen yang mengatakan bahwa dirinya mengincar harta Vanessa Angel. Ia berkata tindakannya itu semata-mata ingin menyelamatkan barang-barang peninggalan Vanessa Angel.
Perseteruan tersebut kemudian berkembang sampai kedua belah pihak memilih cara masing-masing dalam menggelar acara 40 harian Bibi dan Vanessa Angel.
lanjut ke sebelah…
Rekap Perseteruan dan Kontroversi Keluarga Mendiang Vanessa-Bibi