Saya Tak Ingin Hamilton Juara F1 2021



Jakarta, Indonesia —

Sebastian Vettel tidak ingin melihat Lewis Hamilton merebut gelar juara dunia F1 2021 di GP Abu Dhabi, Minggu (12/12), agar tidak mematahkan rekor gelar Michael Schumacher.

Hamilton akan menjadi pembalap tersukses dalam sejarah F1 jika mampu mengalahkan Max Verstappen dalam perebutan gelar juara dunia F1 2021 yang akan berlangsung di Abu Dhabi.

Sama-sama mengoleksi tujuh gelar juara dunia F1, Hamilton akan melewati rekor Schumacher jika mampu mengalahkan Verstappen di F1 Abu Dhabi.

Vettel tidak ingin melihat hal itu terjadi di F1 Abu Dhabi. Sebagai pembalap yang mengidolakan Schumacher, Vettel berharap Hamilton dikalahkan Verstappen di F1 Abu Dhabi.

“Schumacher adalah pahlawan saya. Untuk alasan itu mungkin saya tidak ingin Hamilton menang,” ujar Vettel dikutip dari Daily Metro.

“Tapi sejujurnya mereka berdua memiliki musim yang kuat dan mereka memasuki balapan terakhir dengan kesempatan menjadi juara dunia karena mereka pantas mendapatkannya,” ucap Vettel.

Vettel mengatakan siap menerima kenyataan jika Hamilton menjadi juara dunia F1 2021. Juara dunia F1 empat kali itu akan tetap menganggap Schumacher sebagai pembalap terhebat dalam sejarah F1 jika Hamilton menang di GP Abu Dhabi.

“Di satu sisi saya akan senang jika rekor Schumacher bertahan, tapi jika Hamilton menang, bagi saya Schumacher tetap yang terhebat. Hamilton bisa menjadi juara dunia satu, dua, tiga, lima kali lagi, dan itu tidak berpengaruh terhadap saya,” ujar Vettel.

“Hubungan saya dengan Hamilton bagus, tapi saya ingin Verstappen menang agar rekor Schumacher tetap bertahan. Tapi di dalam pikiran, saya jelas berpikir biarkan pembalap terbaik menang,” ucap Vettel.

[Gambas:Video ]

(har)




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *