Seks Sensorik, Optimalkan Seks Lewat Stimulasi Pancaindra



Jakarta, Indonesia —

Saatnya menambahkan ‘bumbu’ pada kehidupan seks yang mulai hambar. Tenang, Anda tidak akan diminta untuk mengikat pasangan atau bercinta di ruang terbuka. Kali ini, buat aktivitas ranjang makin hidup dengan sensory sex alias seks sensorik.

Apa itu seks sensorik?

“Seks sensorik adalah aktivitas yang melibatkan sebanyak mungkin indera untuk membantu meningkatkan kenikmatan seksual dan membantu memperdalam keintiman dengan pasangan Anda,” jelas ahli seksologi klinis Megwyn White, seperti dikutip Glamour.

Stimulasi bisa ditangkap panca indera baik berupa visual maupun audio. Saat Anda fokus pada sensasi di seluruh tubuh, seks pun akan lepas dari tekanan untuk selalu fokus pada genital.

Menurut White, indra Anda adalah bagian dari keseluruhan kecerdasan sensual dan akan berkembang saat digunakan. Bagaimana cara mengaplikasikan seks sensorik?

1. Pendengaran

Bagaimana jadinya saat seks tanpa suara dan sepi? Suara membuat suasana makin panas, seseorang yang terlihat biasa saja jadi makin ‘hot’, bisa dijadikan panduan erotisme dan gerakan. Mungkin tak ada yang lebih indah dari suara pasangan di puncak klimaks.

Suara juga berasal dari musik. Musik akan mengaktifkan bagian otak yang juga diaktifkan oleh makanan dan kenikmatan seksual. Namun kemampuan mendengarkan suara ini kerap diredam oleh stres. Oleh karenanya sangat baik mengkondisikan suara yang berdinamika mulai dari yang halus sampai yang agak keras.

Ada beberapa tips untuk mengawinkan stimulasi suara dan seks:

– bersenandung saat memberikan seks oral, berciuman, atau saat mengeksplorasi leher, dada, perut atau paha dalam.
– komunikasikan lewat suara saat pasangan menyentuh titik yang menyenangkan, ini akan jadi semacam ‘feedback’ buat si dia.
– bermain dengan kata, ciptakan nama buat bagian-bagian tubuh si dia dan untuk aktivitas seksual berbeda. Ceritakan bagaimana Anda menikmatinya.

2. Penglihatan

Cukup melihat punggung dan tengkuk pasangan atau melihat bokongnya, Anda bisa merasa panas. Inilah yang disebut kekuatan visual. Visual akan membantu meningkatkan antisipasi, menambah suasana dan tentu saja meningkatkan gairah.

Seksolog Shan Boodram menyebut salah satu strategi untuk membangkitkan gairah seks secara visual adalah dengan menonton video porno berdua.

“Ini adalah perpustakaan tak terbatas dari representasi seksualitas dan ekspresi seksual yang berbeda, dan jika Anda terangsang oleh jenis gambar tertentu yang Anda lihat di sana, Anda dapat merangkainya di ranjang. Anda juga dapat menggunakannya untuk menyampaikan apa yang ingin pasangan lakukan buat Anda,” jelas Boodram mengutip dari Well and Good.

Selain itu, ada beberapa cara yang bisa dilakukan:

– mengatur suasana kamar dengan lampu redup untuk menciptakan kehangatan dan misteri.
– ‘strip-tease’ alias lucuti satu per satu busana Anda di depan pasangan.
– nyalakan lilin sembari menari.
– ambil waktu untuk saling menatap.

Simak penjelasan soal seks sensorik lainnya di halaman berikut.



Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *