SEVENTEEN Akan Rilis Album Happy Burstday, Rayakan 10 Tahun Debut

Jakarta, Indonesia —
SEVENTEEN akan merilis album terbaru berjudul Happy Burstday pada 26 Mei 2025. Album studio kelima itu dirilis sebagai perayaan 10 tahun SEVENTEEN berkiprah di industri Kpop.
Kabar peluncuran album Happy Burstday itu dikonfirmasi SEVENTEEN melalui unggahan di media sosial. Boy group yang debut 25 Mei 2015 itu membagikan video teaser menampilkan pengumuman tanggal perilisan album itu.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
“Album kelima SEVENTEEN. Happy Burstday. 20225.05.26,” tulis SEVENTEEN melalui akun Instagram @saythename_17, Senin (21/4).
“Album ini memiliki makna spesial tambahan karena akan dirilis pada peringatan 10 tahun debut SEVENTEEN,” imbuh Pledis Entertainment selaku agensi, seperti diberitakan Korea JoongAng Daily.
Informasi perilisan album itu disertai dengan sejumlah pengumuman terkait perayaan sedekade SEVENTEEN. Pledis Entertainment, agensi grup itu, memastikan SEVENTEEN akan melakoni tur lagi dalam waktu dekat.
SEVENTEEN juga akan meluncurkan unit baru, disertai dengan perilisan album single dari unit tersebut. Pledis kemudian akan merilis konten-konten SEVENTEEN baru lagi beberapa waktu mendatang.
“SEVENTEEN akan meluncurkan konten yang beragam, bukan hanya album studio kelima, serta akan mengunjungi CARAAT di seluruh dunia,” ujar Pledis Entertainment.
“Kami harap Anda tetap mengikuti kegiatan grup ini dan berbagai rencana lainnya,” lanjut agensi.
Happy Burstday menjadi album studio terbaru SEVENTEEN selama tiga tahun terakhir. Mereka terakhir kali merilis album panjang berjudul Face the Sun pada 2022.
Face the Sun terdiri dari sembilan lagu dengan deretan single hit, seperti Darl+ing, Hot, Ash, hingga Domino.
Album mendatang juga menjadi rilisan terbaru SEVENTEEN sejak merilis Extended Plays (EP) ke-12 berjudul Spill the Feels pada Oktober 2024.
Sementara itu, comeback ini akan berlangsung ketika dua member SEVENTEEN, Jeonghan dan Wonwoo, tengah menjalani wajib militer.
Jeonghan mulai bertugas pada September 2024, sementara Wonwoo masuk wamil per April 2025. Sementara itu, S.Coups selaku member tertua dibebastugaskan dari wajib militer lantaran punya riwayat cedera lutut.
Sejumlah member SEVENTEEN diperkirakan bakal menyusul Wonwoo dan Jeonghan dalam beberapa waktu mendatang karena usia mereka telah memenuhi syarat wajib militer.
Deretan member itu, yakni Hoshi, Woozi, DK, Mingyu, Seungkwan, Vernon hingga Dino yang merupakan member termuda dan kelahiran 1999.
Sedangkan, Joshua, Jun, dan The8 tidak punya kewajiban mengikuti wajib militer karena bukan warga negara Korea.
(frl/chri)