Singapura Harus Mau Berdarah-darah Lawan Indonesia


Jakarta, Indonesia —

Legenda timnas Singapura Baihakki Khaizan mengatakan Singapura harus bermain habis-habisan saat melawan Indonesia di Piala AFF 2020 (Piala AFF 2021), meski sampai harus merangkak dan berdarah-darah.

Singapura akan menghadapi Timnas Indonesia pada pertandingan leg pertama semifinal Piala AFF 2020. Pertandingan ini akan digelar di Stadion Nasional, Singapura, pada Rabu (22/12) malam WIB.

Jelang pertandingan tersebut, mantan bek timnas Singapura Baihakki Khaizan meminta tim asuhan Tatsuma Yoshida untuk bermain ngotot jika ingin menang atas Indonesia.

“Di babak ini (semifinal), bukan lagi soal kekuatan fisik.Semuanya bermuara pada seberapa kuat Anda secara mental,” tulis Baihakki dalam akun Instagramnya, Rabu (22/12) siang WIB.

[Gambas:Instagram]

Menurutnya, ini tentang seberapa besar tekad dan ambisi para pemain Singapura untuk memenangkan pertandingan ini.

“Ini tentang seberapa besar Anda menginginkannya, paksakan diri Anda jika itu harus, merangkak dan berdarah-darahlah jika itu harus,” ucap bek yang telah mempersembahkan tiga gelar Piala AFF untuk Singapura itu.




Banner Testimoni

“Dan ketika peluit akhir berbunyi, pastikan Anda mengatakan pada diri sendiri bahwa Anda telah memberikan 100 persen kemampuan Anda. Saya berharap yang terbaik untuk malam ini dan nikmati momennya. Majulah Singapura,” kata mantan bek Persija Jakarta dan Persib Bandung itu menambahkan.

[Gambas:Video ]

(rhr/har)







Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *