Start Bagus Finis Buruk Timnas Indonesia


Jakarta, Indonesia —

Timnas Indonesia berhasil memulai perjuangan di Piala AFF 2021 (Piala AFF 2020) dengan kemenangan 4-2 atas Kamboja.

Bermain di Stadion Bishan, Singapura, Kamis (9/12) malam WIB, Timnas Indonesia mampu unggul cepat melalui sundulan Rachmat Irianto pada menit keempat.

Gol tersebut menambah kepercayaan diri Irfan Jaya dan kawan-kawan untuk terus bermain menyerang. Akhirnya, pada menit ke-17 Timnas Indonesia berhasil menggandakan keunggulan lewat tembakan Evan Dimas Darmono.

Bahkan Timnas Indonesia semakin tampil meyakinkan dengan mencetak gol ketiga lagi-lagi lewat sundulan Rachmat Irianto.

Sayang kemenangan Timnas Indonesia menjadi kurang sempurna setelah Kamboja mampu membobol gawang Indonesia pada menit ke-37 lewat tandukan Yue Safy. Keunggulan 3-1 bertahan hingga babak pertama berakhir.

Di babak kedua Timnas Indonesia berhasil mengawali permainan dengan meyakinkan dengan mampu mencetak gol keempat lewat Ramai Rumakiek pada menit ke-54.

Namun setelah unggul 4-1 performa Timnas Indonesia justru menurun drastis. Timnas Indoensia kemudian kebobolan pada menit ke-60 lewat tendangan bebas Park Mony Udom.

Gol kedua ini membuat Kamboja semakin percaya diri. Sebaliknya, permainan Timnas Indonesia semakin mengkhawatirkan.

Mulai menit ke-60 hingga babak kedua berakhir, tim asuhan Shin Tae Yong itu menunjukkan berbagai masalah dalam permainan.

Timnas Indonesia tampak sangat panik ketika menghadapi serangan Kamboja. Lalu, mulai menit ke-60 tampak para pemain Timnas Indonesia kelelahan.

Lini tengah permainan pun dikuasai oleh Kamboja. Mereka dengan bebasnya melakukan umpan-umpan pendek di hadapan para pemain Indonesia.




Banner Testimoni

Sebaliknya, pemain Timnas Indonesia mulai sering salah dalam melepaskan umpan. Karena sudah lelah, Timnas Indonesia juga lebih mengandalkan umpan-umpan long ball yang kurang efektif.

Selain itu lini belakang Timnas Indonesia yang digalang Victor Igbonefo dan Alfeandra Dewangga Santosa juga dibuat kocar kacir oleh variasi serangan Kamboja.

Sederet masalah Timnas Indonesia di babak kedua ini jelas tidak boleh terulang saat Tim Garuda Merah Putih menghadapi Laos di partai selanjutnya.

Bersambung ke halaman berikutnya…


PR Timnas Indonesia Jelang Hadapi Laos di Piala AFF


BACA HALAMAN BERIKUTNYA



Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *