Super Junior Bakal Ramaikan HUT Transmedia ke-20 Malam Ini
Transmedia kembali menghadirkan acara meriah yang akan menampilkan artis kelas dunia dan deretan bintang ternama pada Rabu (15/12). Acara itu diselenggarakan dalam rangka merayakan Transmedia telah hadir dan mengudara selama 20 tahun.
Acara bertajuk 2 Dekade Transmedia bakal disiarkan secara live pada Rabu, 15 Desember 2021 mulai pukul 18.30 WIB.
Momen perayaan ulang tahun ini, Transmedia akan menampilkan boy band kelas dunia Super Junior (Suju) sebagai bintang tamu spesial yang siap menghibur para penonton.
Itu bukan kali pertama Super Junior hadir memeriahkan ulang tahun Transmedia. Sebelumnya, boy band besutan SM Entertainment ini juga tampil dalam ulang tahun Transmedia tahun lalu.
Kala itu, Suju menghibur ELF Indonesia lewat penampilan di atas panggung dan sejumlah guyonan. Aksi kocak Suju berbahasa Indonesia ditutup dengan pesan manis “kami sayang kalian” dari masing-masing personel.
Sebelum memulai sesi tanya jawab masing-masing personel juga tidak lupa memperkenalkan diri mereka dengan nama Indonesia yang telah dipilih. Suju juga tidak mau ketinggalan untuk kembali membawakan performa mereka dengan single The Melody.
Setelah asik mengajak ELF bergoyang di dua lagu sebelumnya, kali ini Leeteuk, Yesung, Shindong, Kyuhyun, Eunhyuk, Siwon, Donghae, dan Ryeowook, mengajak EFL untuk bersantai dengan alunan lagu ballad.
Hingga kini, Super Junior akan kembali menyapa fan di Indonesia lewat acara ulang tahun Transmedia.
Selain Super Junior, sederet bintang ternama Indonesia juga bakal tampil. Mulai dari Bunga Citra Lestari, Slank, Raisa, Judika, Rossa, Anneth Delliecia, dan Betrand Peto.
Acara ini juga akan semakin meriah dengan penampilan dari Nassar dan Zaskia Gotik.
Tak hanya itu, pengisi acara Lapor Pak dan Brownis, mulai dari Ruben Onsu, Ivan Gunawan, Andre Taulany hingga Ayu Ting Ting juga bakal tampil menghibur lewat aksi humor mereka.
Selain menyuguhkan hiburan, acara ini juga bakal mengumumkan para pemenang lomba video kreatif dengan hadiah total hingga puluhan juta rupiah.
Kemeriahan HUT Transmedia ke-20 malam ini bisa diikuti live streaming hanya di detikcom, Indonesia, CNBC Indonesia, dan Insertlive.com.
(nly/chri)