Surya Paloh soal NasDem Tak Masuk Kabinet Prabowo: Tunggu 20 Oktober




Jakarta, Indonesia

Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh belum mau berkomentar soal keputusan partainya tidak masuk kabinet presiden terpilih Prabowo Subianto.

Paloh tak membantah ataupun membenarkan kabar itu. Dia mengatakan keputusan akhir menunggu pelantikan Prabowo pada 20 Oktober 2024.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

“Komentarnya jangan hari ini, nanti kita tunggu tanggal 20 aja. Ini hari kan belum ada komentar,” kata Paloh saat ditemui di Makara Art Universitas Indonesia, Depok, Rabu (16/10).

Saat ditanya kemungkinan bertemu dengan Prabowo, Paloh membuka kemungkinan itu. Namun, ia tak menyebut kapan dan apa yang akan dibicarakan saat bertemu Prabowo.

“Mungkin dalam waktu enggak terlalu lama,” ujar dia.

Sebelumnya, Sekretaris Jenderal Partai NasDem Hermawi Taslim mengungkap partainya tak akan masuk kabinet Prabowo. Dia mengatakan masukan dan pemikiran NasDem lebih penting dari sekadar berada dalam kabinet.

Hermawi mengaku Prabowo sudah bertanya mengapa NasDem tak kunjung mengirim nama calon menteri. Dia berkata NasDem memutuskan untuk berkontribusi melalui jalan lain.

“Atas dasar pertimbangan banyak hal, kita memutuskan juga untuk tidak masuk dalam kabinet,” ujar Hermawi.

Ketua Harian Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad memastikan NasDem tetap di koalisi Prabowo meski tak mengajukan nama menteri. Dia menyebut hal itu adalah hasil pertemuan antara Prabowo dengan Paloh.

“Bukan tidak mendapat kursi di kabinet,” ucap Dasco.

(dhf/tsa)

[Gambas:Video ]




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *