Witan Lawan Rasa Capek Jelang Final Piala AFF Lawan Thailand



Jakarta, Indonesia —

Gelandang Timnas Indonesia Witan Sulaeman mengakui sedikit capek usai mengalahkan Singapura di semifinal Piala AFF. Namun, Witan siap melawan rasa lelah tersebut jelang melawan Thailand di laga final.

Witan mengaku kondisinya capek usai bermain 120 menit melawan Singapura pada leg 2 semifinal Piala AFF, Sabtu (25/12). Pemain Lechia Gdansk itu bermain 120 menit dan menciptakan satu assist serta terlibat dalam gol kedua yang dicetak Pratama Arhan.

Dikutip dari situs resmi PSSI, Witan mengatakan sukses mengalahkan Singapura dan lolos ke final Piala AFF membuat rasa capek hilang.

“Kondisi saya sedikit capek, tapi karena kita menang kemarin, kita sangat-sangat happy dan masih ada tiga hari lagi persiapan melawan Thailand atau Vietnam,” ucap Witan.

Timnas Indonesia menang 4-2 atas Singapura pada leg 2 semifinal Piala AFF untuk lolos ke final dengan kemenangan agregat 5-3. Di laga final Indonesia akan menghadapi Thailand yang menyingkirkan Vietnam.

Witan mengatakan Timnas Indonesia siap menghadapi siapapun di final Piala AFF. Winger 20 tahun itu yakin pelatih Shin Tae Yong sudah mempersiapkan strategi yang pas untuk tim Merah Putih.

“Tim pelatih juga menyiapkan strategi-strategi melawan Thailand atau Vietnam nanti. Pesan saya untuk suporter, terima kasih mendukung dan doakan kami. Terus dukung dan doakan kami di partai final nanti, semoga kita bisa juara,” ucap Witan.

“Kunci kemenangan kemarin [lawan Singapura] kerja sama tim, kebersamaan kita. Kita tak boleh menyalahkan satu sama lain, saling percaya. Kita harus kompak dan kerja sama di setiap pertandingan,” ujar Witan.

[Gambas:Video ]

(har)




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *